Gegana Lampung Apel Kesiapsiagaan Antisipasi Aksi Bela Palestina

Cyberindomesia.net – Detasemen Gegana Brimobda Lampung melaksanakan Apel Kesiapsiagaan pada Sabtu siang, 19 April 2025. Apel Kesiapsiagaan dalam rangka Kesiapan Personel Antisipasi Aksi Bela Palestina Jilid III di Tugu Adipura Bandar Lampung, dan Situasi Kontijensi Sitkamtibmas di wilayah hukum Polda Lampung.

Apel Kesiapsiagaan ini diambil langsung oleh Danden Gegana Kompol Yonny Kamuda. Apel menindaklanjuti Perintah Komandan Satuan KBP Yustanto Mujiharso perihal Kesiapsiaga personel Satbrimob Polda Lampung sebagai Power On Hand Kapolda dalam rangka Antisipasi Situasi Kontijensi di Wilayah Hukum Polda Lampung. Khususnya Kota Bandar Lampung. Karena Tugas Brimob itu 5 M., yqkni Membantu, Memback up, Melengkapi, Melindungi, dan Menggantikan.

Danden Gegana menyampaikan atensi Dansat Brimob kepada seluruh peserta apel bahwa pelaksanaan apel merupakan langkah awal mengantisipasi Situasi Kontijensi, dan Gangguan Kamtibmas di wilayah hukum Polda Lampung dengan menyiapkan dan menyiagakan baik Personel, Peralatan maupun Kendaraan yang siap opsnal dan siap gerak jika dibutuhkan dengan berpedoman pada SOP.

Danden Gegana juga menyampaikan untuk seluruh personel Gegana yang melaksanakan apel siaga untuk hari ini tidak hanya terfokus pada Aksi Bela Palestina saja tetapi juga pada kegiatan Perayaan Hari Paskah Umat Nasrani.

“Jadi kita harus sigap untuk mengantisipasinya dan jangan underestimate, siapkan personel, peralatan dan kendaraan jika suatu saat di dadak karena situasi eskalasi meningkat yang tidak bisa kita ramalkan serta tetap kita mengacu pada SOP yang berlaku dalam pelaksanaan tugas,” ujarnya. (***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *